5 Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah Gratis di Luar Negeri

belajarbersama.info - Dapat berkuliah di luar negeri tentu menjadi dambaan bagi banyak orang, baik bagi siswa SMA yang akan melanjutkan studi S1 ataupun mahasiswa yang ingin melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi.
Akan tetapi, jika berbicara kuliah di luar negeri, mungkin kamu akan terbayang biaya kuliah yang mahal. Ya, itu memang benar. Menempuh pendidikan di Indonesia saja pasti membutuhkan banyak uang, apalagi di luar negeri.
Namun jika tidak memiliki uang apakah itu berarti tidak mungkin? Jawabanya adalah mungkin sekali, ada banyak jalan menuju Roma. Salah satunya kamu dapat menggunakan beasiswa.
Sebelumnya mungkin tidak banyak orang yang tahu bahwa beasiswa tidak hanya ada di dalam negeri, namun juga tersedia bagi kamu yang ingin menempuh pendidikan di luar negeri.
Di era yang serba digital ini, kamu tentu dapat menemukan banyak sekali informasi beasiswa di internet, termasuk informasi beasiswa kuliah di luar negeri. Sehingga saat ini seharusnya biaya sudah tidak lagi menjadi alasanmu untuk tidak kuliah di luar negeri.
Meskipun demikian, dapat menempuh studi di luar negeri bukan lah perkara yang mudah lho. Pasalnya ada banyak orang yang memiliki impian serupa denganmu, sehingga kamu tentu memiliki banyak saingan. Tapi kamu tidak perlu khawatir, jika kamu memiliki persiapan yang matang tentu kamu juga bisa melakukanya.
Pada artikel ini, akan dibahas beberapa cara dan tips untuk kamu yang ingin mendapatkan beasiswa kuliah gratis di luar negeri.
1. Ketahui Jenis Beasiswa
Beasiswa itu dapat dibagi dalam beberapa jenis, mulai dari jenjang studinya hingga pembiayaanya. Berdasarkan jenjang studi, kamu dapat mengambil beasiswa S1 untuk Sarjana, S2 untuk Magister, dan S3 untuk Doctoral. Sedangkan berdasarkan pembiayaanya ada Full Scholarship dan Partial Scholarship.
Full Scholarship artinya pihak pemberi beasiswa akan memberikan pendanaan penuh untuk kamu yang meliputi biaya perkuliahan, uang saku, akomodasi, buku, biaya penelitian, dan lain-lain. Sementara itu, Partial Scholarship hanya memberikan pendanaan sebagian saja.
Misalnya pemberi beasiswa hanya memberikan biaya kuliahnya saja, selain biaya tersebut seperti biaya hidup, akomodasi, dan lain-lain ditanggung oleh penerima beasiswa.
2. Mencari Beasiswa
Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mencari beasiswa di Internet. Pertama kamu dapat menemukan beasiswa yang di berikan oleh pemerintah, baik dalam negeri atau luar negeri.
Di dalam negeri kamu dapat menemukan beasiswa oleh kementrian Dikti. Sedangkan di luar negeri, kamu dapat mencarinya di situs kudutaan negara yang bersangkutan.
Kedua, jika kamu masih menempuh studi di universitas, biasanya universitas tersebut juga menyediakan fasilitas kuliah gratis ke luar negeri.
Namun, umumnya beasiswa tersebut tidak langsung diberikan. Paling tidak kamu harus menempuh studi tersebut selama satu semester dan dapat menunjukan peforma akademis yang baik, barulah pihak universitas akan memberikan beasiswa tersebut.
Kemudian cara yang ketiga adalah mencari beasiswa yang disediakan oleh perusahaan swasta. Beberapa perusahaan di Indonesia ternyata juga memiliki program untuk memberikan beasiswa untuk kuliah di dalam ataupun di luar negeri. Sehingga, kamu juga perlu mengecek website perusahaan mereka secara rutin.
3. Memenuhi Persyaratan Beasiswa
Setelah kamu mengetahui jenis beasiswa apa yang kamu inginkan, kamu dapat mengajukanya. Namun, pada tahap ini kamu perlu mengetahui dahulu persyaratan dan dokumen apa saja yang dibutuhkan. Tiap beasiswa tentunya memiliki persyaratan yang berbeda-beda, tetapi ada beberapa persyaratan penting yang umum ditemukan seperti surat rekomendasi, proposal penelitian, dan sertifikat bahasa asing.
- Surat Rekomendasi Surat rekomendasi merupakan surat yang dibuat oleh orang yang memiliki jabatan berpengaruh di jenjang pendidikanmu saat ini. Jika kamu masih berada di jenjang SMA atau SMK sederajat, kepala sekolah dapat membuatkan surat rekomendasi tersebut. Kemudian apabila kamu berada di jenjang Sarjana, maka dosen juga bisa membuatkan surat rekomendasinya untuk kamu.
- Proposal Penelitian Bagi kamu yang ingin melanjutkan studi S2 atau S3, biasanya kamu juga akan dimintai perihal proposal penelitian. Hal ini dikarenakan pada jenjang tersebut fokusnya akan lebih ke melakukan penelitian, tidak hanya sekedar mendapatkan materi perkuliahan.
- Sertifikat Bahasa Asing Sertifikat bahasa asing merupakan salah satu persyaratan wajib bagi kebanyakan beasiswa di luar negeri. Tidak hanya sekedar sertifikatnya saja, namun pemberi beasiswa juga menetapkan kualifikasi minimum nilai tes bahasa tersebut. Sehingga, kamu perlu mempersiapkanya sedini mungkin dengan belajar mandiri atau mengikuti kursus bahasa.
4. Mempelajari Bahasa Asing
Seperti halnya yang disinggung sebelumnya, salah satu persyaratan utama beasiswa luar negeri umumnya adalah sertifikat bahasa asing, khususnya bahasa inggris. Bagaimana tidak? Saat menempuh menempuh studi di luar negeri tentu kamu akan mengikuti proses pembelajaran menggunakan bahasa asing. Selain itu, pastinya kamu juga akan bertemu mahasiswa lain dari berbagai negara dan dibutuhkan kemampuan bahasa asing untuk dapat bersosialisasi dengan mereka.
5. Persiapkan Tes
Beberapa penyedia beasiswa tak jarang akan melakukan tes kepada calon penerima beasiswanya. Tes tersebut dapat berupa tes mental seperti wawancara hingga tes pengetahuan. Kamu dapat mempersiapkan beberapa pertanyaan yang mungkin akan muncul terkait tujuan kamu, bidang studi yang kamu ambil, hingga negara dan universitas yang kamu tuju.
Selain itu, kamu juga dapat membekali diri dengan pengetahun sesuai bidangmu dan pengetahuan umum. Sehingga, kamu akan terlihat lebih berwawasan dan penyedia beasiswa akan melirik serta meloloskanmu dalam tes.
Nah, itulah tadi beberapa cara dan tips untuk memperoleh beasiswa kuliah di luar negeri secara gratis. Mendapatkan beasiswa bukanlah hal yang mudah, namun juga tidak mustahil. Teruslah berusaha dan berdoa agar keinginanmu dapat terwujud.
Untuk kamu yang ingin mengecek turnitin dan parafrase bisa menggunakan Jasa Parafrase yang admin rekomen. Pasalnya dijasa tersebut akan memberikan hasil yang berkualitas, aman dan bergaransi. So tunggu apalagi, yuk buruan diorder.